Melalui
penelusuran dan pemilahan yang cermat, tulisan-tulisan dalam buku ini mencoba
memberikan gambaran komprehensif tentang bagaimana berbagai strategi inovasi
kewirausahaan “mampu” memberikan peningkatan keuntungan lebih baik pada UMKM.
Bahwa program-program ini merupakan bukti nyata dari misi dan misi UPN
“Veteran” Jawa Timur sebagai kampus bela negara.
Buku ini berisi gagasan dan strategi pemberdayaan bidang kewirausahaan, diantaranya: edukasi ekonomi kreatif, inovasi ketahanan pangan, branding kreatif UMKM, promosi dan digital marketing UMKM, dan inovasi teknologi tepat guna untuk UMKM.
Beragam gagasan dan strategi inovasi kewirausahaan yang tertuang dalam buku ini merupakan hasil kolaborasi multi sektor: perguruan tinggi, birokrasi, pelaku UMKM, media massa dan swasta.